Persebaya Future Lab Kerjasama Dengan Australia Barat

oleh -248 Dilihat
oleh
CEO Persebaya, CEO Football West Australia, Konjen Australia, Kadispora Surabaya, dan peserta Persebaya Future Lab saat berfoto bersama di lapangan ABC, setelah pemaparan rencana kerjasama seluruh tamu meninjau GBT dan melihat latihan Persebaya Future Lab.

Surabaya, greenforcenews.com – Persebaya melalui Future Lab, sebuah terobosan pembinaan klub berjuluk Bajul Ijo ini terus meningkatkan kualitas hasil pembinaan mereka.
Beragam cara di lakukan Persebaya untuk meramu formula mencetak Risky Ridho, Marselino Ferdinand, dll, dengan salah satu cara mengadakan kerjasama dengan sepak bola negeri Kangguru, Australia.

Di Lapangan ABC, Senin (9/9/24). Hadir CEO Persebaya Azrul Ananda, Direktur Operasional Chandra Wahyudi, dan staff official Persebaya Surabaya, mereka menyambut Steve Scott selaku Konjen Australia untuk Surabaya, Jamie Harnwell CEO Football West Australia, dan staff Perry Lelati.

Banyak hal di sampaikan oleh petinggi sepak bola Perth Australia ini. Sepak bola Surabaya diakui mereka menjadi barometer pertumbuhan sepak bola dari masa ke masa.

Azrul Ananda memberi penjelasan maksud kerjasama dengan Australia dalam sektor pengembangan sepak bola pembinaan. Putra sulung Dahlan Iskan ini mengatakan bahwa dirinya sangat paham benar sistem pembinaan olah raga dan sport science disana.

Jamie Harnwell menjelaskan bahwa sepak bola Indonesia terkhusus di Surabaya mengalami perkembangan pesat. Senafas dengan Azrul, mantan pengurus klub Perth Glory ini juga menyambut gembira langkah kerjasama di bidang pembinaan sepak bola.

Azrul menambahkan bahwa dirinya sejak lama menginginkan latihan tanding dengan Perth Glory, suami Ivo Ananda ini juga ingin membawa Bonek tret tet tet Carter satu pesawat ke Australia.

Kerjasama antara Australia Barat dengan Persebaya dikatakan Azrul sejak lama, sejak sebelum pandemi, bahkan Persebaya pernah mengirimkan tim youth mereka 2019 ke Australia, dimana saat itu Bejo Sugiantoro selaku pelatih kepala tim U-19 itu.

Jadi, dengan segala fasilitas yang di miliki Australia dari sektor fasilitas dan sport science, Persebaya kembali ingin merajut kerjasama tersebut bersama Persebaya Future Lab.
____________
Redaksi

 

Tentang Penulis: Redaksi

Gambar Gravatar
Media Informasi yang memberitakan Persebaya Surabaya serta aktivitas Bonek dan Bonita.

No More Posts Available.

No more pages to load.